Sabtu, 02 April 2011

Hebat, Layar Depan Windows 8 Sedikit Terbongkar ke Publik

Kabar mengenai pengembangan sistem operasi Windows 8 oleh Microsoft bukanlah sebuah rahasia. Namun hingga saat ini publik belum memiliki banyak gambaran atas sistem operasi ini. Beruntung beberapa saat lalu telah muncul sedikit gambaran mengenai gambaran antarmuka Windows 8 ini, terutama berkat telah disebarkannya Windows 8 versi awal kepada para rekanan lewat Microsoft Connect.

Sedikit gambaran mengenai Windows 8 kali ini muncul dari layar selamat datangnya. Antarmuka ini terlihat mirip dengan tipografi Metro pada Windows Phone 7. Menurut Within Windows, gambar latar belakangnya bisa dikustomisasi. Dari gambaran layar depan ini masih terlihat opsi login memakai kombinasi tombol CTRL + ALT + DELETE, namun diperkirakan nantinya juga ada opsi login memakai gambar akun.

Opsi Login



Layar selamat datang ini ternyata juga memiliki fitur lain jika dipasang pada tablet. Pengguna akan bisa login dengan cara menggesek layar dengan pola tertentu, sebuah fitur yang telah dipasang pada sistem Android.

Masih banyak hal yang belum diketahui mengenai sistem operasi baru ini. Semoga akan muncul lebih banyak gambarannya dalam waktu dekat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar