Sabtu, 23 April 2011

Bola, MU Waspadai Kebangkitan Chelsea

Kebangkitan Chelsea di dua pekan terakhir menjadi momok bagi Manchester United. MU dituntut ntuk ekstra waspada menjaga selisih enam poin di papan klasemen.

Hasil imbang saat melawan Newcastle akhir pekan lalu jelas menjadi kerugian besar bagi The Red Devils karena di waktu yang bersamaan Chelsea meraih poin sempurna saat menggebuk Birmingham City dengan skor 3-1.

Berkat kemenangan itu, The Blues merangsek ke peringkat dua klasemen Liga Primer menggusur Arsenal yang ditahan imbang Tottenham Hotspur 3-3.

Melihat situasi tersebut, manajer MU Sir Alex Ferguson mengimbau anak asuhnya untuk tidak lengah di lima pertandingan terakhir.

“Hal yang mengejutkan mengetahui siapa yang tengah mengejar kami. Hal ini dapat menjadi peringatan bagi kami untuk tidak lengah dan merasa puas (pada hasil yang dicapai),” ujar Fergie seperti dikutip Goal.

Pelatih asal Skotlandia itu mengaku faktor pengalaman menjadi kunci utama timnya mengatasi situasi ini.

Sebagai tim besar, MU cukup akrab dengan situasi pertarungan seperti ini sehingga faktor kematangan pemain dan pengalaman akan menjadi kunci vital dalam menentukan peraih trofi Liga Primer di akhir musim nanti.

"Kami menggunakan pengalaman kami untuk menghadapi situasi seperti ini. Saya berharap pengalaman itu dapat bermanfaat untuk membawa kami ke posisi yang diinginkan (juara Liga Primer)," tandasnya.

Petang (Sabtu, 23/4/2011) nanti The Reds Devils akan menjamu tim papan tengah Everton. Pada pertandingan ini MU akan mengandalkan keangkeran Old Trafford demi meraih poin sempurna.

MU kini bertengger di puncak klasemen dengan torehan poin 70, sedangkan Chelsea yang sama-sama menyisakan lima pertandingan berada di bawah MU dengan selisih enam angka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar