Rabu, 15 Juni 2011

Kini Malaysia Jadi Sasaran Hacker Anonymous

Kelompok peretas internasional mengancam menyerang www.malaysia.gov.my. Anonymous akan melancarkan serangan, Rabu (15/6) 03.30 waktu setempat. Apakah Indonesia juga akan dirusak internetnya....?

Kelompok peretas yang telah menyerang Sony dan situs kepolisian Spanyol itu menamakan operasi serangannya 'Operation Malaysia'. Menurut The Star, kelompok ini mengunggah sebuah grafis berisi ancaman kapan serangan dilakukan.

Beberapa peretas lokal Malaysia mengatakan, serangan pada portal pemerintah itu akan berupa defaced hingga portal mati. Namun hal terburuk, menurut peretas lokal Malaysia, Anonymous bisa mencuri informasi pribadi, kartu kredit atau data keuangan dari situs pemerintah atau bahkan pembayaran elektronik seperti MyEG.

Kepala Riset Mikko Hypponen di F-Secure Corporation merupakan orang pertama menyadari akan terjadinya serangan ini. Ia pun mengirimkan pesan melalui Twitter.

Beberapa jam kemudian, Anonymous mengumumkan alasannya menyerang Malaysia, yakni beragam tindakan sensor pemerintah dan perihal pemblokiran situs berbagi file di Malaysia.

Menurut Anonymous, hal tersebut merupakan kebutuhan dasar manusia. “Jika Malaysia bertindak lebih lanjut merampas kebebasan manusia, kami akan bertindak (menyerang) cepat tanpa ampun,” papar Anonymous.

Like Fans Pages kami di http://www.facebook.com/pages/My-Bestfriend-Forever/

Follow juga twitter kami di http://twitter.com/Infonya1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar