Sabtu, 23 Juli 2011

Makanan Untuk Hilangkan Insomnia

Penyakit sulit tidur atau insomia biasanya diakibatkan karena stres, kebanyakan meminum kopi atau alkohol dan depresi. Tentunya insomnia dapat berdampak buruk pada tubuh. Apalagi, jika keesokan harinya Anda menjalani aktivitas yang padat, ketika jam tidur berantakan, tubuh menjadi tidak segar, wajah pun tampak lesu.

Kini, Anda dapat mengatasi masalah insomnia dengan mencoba berbagai makanan berikut ini. Dilansir dari SheKnows, pakar diet dan ahli gizi holistik di New York City dan pendiri EatDrinkandbeGorgeous.com, Esther B. Horn, akan memberikan tipsnya.

1. Kalkun
Daging kalkun dapat memproduksi zat yang dapat membuat tubuh rileks dan nyaman. "Daging Turki kaya akan asam amino triptophan yang membantu Anda untuk tidur tenang dan nyenyak. Triptophan sendiri tidak membuat Anda mengantuk," ujar Horn.

2. Pisang
Pisang mengandung melatonin dan triptophan (yang diubah menjadi serotonin) yang dapat membuat Anda tertidur. Buah ini juga mengandung magnesium yang membantu Anda meredakan ketegangan fisik.

"Melatonin adalah hormon yang memberi sinyal pada otak bahwa sudah waktunya tubuh untuk istirahat," jelas Horn.

3. Susu
"Susu hangat adalah sumber triptophan yang memberi efek menenangkan dan membantu Anda untuk santai," terang Horn.

Namun, Horn tidak merekomendasikan untuk minum susu dengan daging kalkun. Bila kedua makanan ini dikonsumsi bersamaan dapat membahayakan kesehatan.

"Kombinasi susu dan kalkun jika dikonsumsi bersamaan dapat berubah menjadi gas," jelas Horn.

4. Havermut
Bubur hevermut tidak hanya menghangatkan perut Anda, tapi kandungannya yang kaya akan serat dapat membuat Anda tidur pulas. Sehingga, sangat cocok dimakan menjelang tidur malam. Tambahkan sedikit susu untuk merangsang ngantuk.

5. Garam Espom
Bukan untuk dikonsumsi, garam espom dijadikan untuk berendam sebelum tidur. Manfaatnya tentu saja dapat membuat Anda tidur lebih cepat. Kandungan garam espom dapat membuat Anda lebih rileks.

"Masukkan dua cangkir garam ke dalam air hangat dan berendamlah selama 15 menit," saran Horn.

Tapi sebaiknya, Anda tidak berendam pada tengah malam. Bisa-bisa Anda malah terserang penyakit lain, seperti rematik. Berendamlah, pada sore hari atau menjelang malam.

Like Fans Pages kami di http://www.facebook.com/pages/My-Bestfriend-Forever/

Follow juga twitter kami di http://twitter.com/Infonya1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar